Senin, 19 Oktober 2009

Mempelajari Pidato

Pidato adalah berbicara didepan umum atau audience dengan tema,tujuan dan metode yang sudah ditentukan.. Tujuan Pidato : 1.Menginformasikan,contoh : Seorang yg sedang berpidato menyampaikan materi sebagai syarat pada seluruh siswa kelas 3 agar dapat mengikuti UN. 2.Meyakinkan,contoh : Seorang ahli astronomi berpidato yg berisi tentang gugusan bintang yang kondisinya bisa bergerak/berputar. 3.Mempengaruhi,contoh : Seorang ahli agama/kiai berpidato dengan tema bulan puasa merupakan bulan instropeksi diri umat beragama islam jika dapat mengisi tahap 1,tahap 2 dan tahap 3 dengan sebaik-baiknya,insya allah hidup kita akan sukses. 4.Menghibur,contoh : Seorang yg dituakan berbicara ketika terjadi/dalam suasana ulang tahun/pernikahan. Metode Pidato : 1.Metode memori,merupakan cara yg dipergunakan seseorang ketika akan berbicara mengumpulkan pengalaman-pengalaman kemudian mengingat-mengingatkan kembali sebelum pembicaraan berlangsung. 2.Metode impromptu,cara ini dipergunakan oleh seorang pembicara/orator/ahli pidato,metode tersebut tidak akan berlangsung dengan lancar apabila dipergunakan oleh seorang yg pengalamannya sedikit.